Blog

Nikmati Wahana Permainan Seru di Krisna Funtastic Land Bali

Airsanihbeachvilla.com, Bali – Meskipun Bali terkenal dengan keindahan alamnya yang mempesona, pulau ini tidak hanya unggul dalam objek wisata alamnya. Terdapat beberapa objek wisata lain yang dapat Anda kunjungi bersama keluarga saat tinggal di pulau Bali. Salah satunya adalah objek wisata Krisna Funtastic Land yang menyediakan wahana bermain dan berbagai layanan atraksi wisata lainnya.

Krisna Funtastic Land dibangun oleh Krisna Holding Company dan menjadi arena wahana permainan pertama yang ada di pulau Bali. Arena yang berdiri di atas lahan 5 hektar ini memiliki 16 jenis wahana permainan yang berbeda. Tempat rekreasi yang satu ini terletak di jalan Raya Seririt – Singaraja, Kabupaten Buleleng, yang termasuk ke dalam kawasan pariwisata Bali Utara.


Source: Pemerintah Kabupaten Buleleng Dinas Pariwisata


Kehadiran Krisna Funtastic Land menjadi tempat rekreasi yang menghadirkan wahana permainan baru di Bali sejak akhir tahun 2016. Wahana ini kemudian menjadi salah satu objek wisata yang banyak diminati oleh masyarakat saat berkunjung ke pulau Bali. Tidak hanya menawarkan beragam wahana permainan yang menarik, Krisna Funtastic Land juga sangat mudah untuk diakses oleh para wisatawan.

Jika Anda mengunjungi pulau Bali bersama anak-anak, Anda dapat mengisi aktivitas liburan Anda dengan mengunjungi objek wisata yang satu ini. Wahana yang ada pada Krisna Functastic Land ini juga beragam, mulai dari Carousel, Viking, Perahu Dayung, Krisna Air, Boom-Boom Cars, Rumah Kaca, Dragon Coaster, dan lain sebagainya. Selain terdapat banyak arena permainan, harga tiket masuk serta tiket permainan juga sangat terjangkau.

Harga tiket masuk objek wisata Krisna Funtasticland ini hanya memerlukan sekitar Rp10.000 pada hari biasa, dan Rp15.000 pada akhir pekan. Sedangkan, untuk tiap permainan dikenakan harga tiket yang berbeda. Pada hari biasa, harga tiket wahana permainan yang ada di Krisna Funtasticland berkisar dari Rp8.000 hingga Rp17.000 rupiah. Sedangkan pada hari libur, tiap wahana permainan bisa dihargai dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp22.000.

Source: Tribuntravel.com

Wahana permainan ini dibuka setiap hari, mulai pukul 16.00 – 22.00 WITA. Jadi, Anda dan keluarga dapat mengunjungi objek wisata yang satu ini pada jam-jam tersebut. Krisna Funtasticland yang berada di kawasan Bali Utara akan lebih mudah dijangkau saat Anda singgah di hunian yang berada di kawasan Bali Utara saat berada di pualu Bali.

Jika Anda mencari hunian di kawasan Bali Utara untuk menginap, Air Sanih Beach Villa akan menjadi tempat terbaik untuk Anda. Selain menawarkan hunian yang nyaman dengan pemandangan laut Bali yang mempesona, villa ini berada di lokasi yang strategis sehingga mobilitas Anda pun jadi lebih mudah dan efisien saat berlibur di Bali.

Dengan view terbaik yang akan memanjakan kehidupan Anda di pulau Bali, liburan Anda akan terasa semakin menyenangkan. Anda juga dapat dengan mudah menjangkau berbagai kawasan objek wisata terkenal di Bali, salah satunya objek wisata Krisna Funtasticland ini. Villa cantik yang mampu memberikan nuansa khas Bali ini hanya berjarak sekitar 30 km atau sekitar 40 menit dari tempat rekreasi Krisna Funtasticland.

Tempat rekreasi yang menyediakan banyak wahana permainan ini akan jadi tempat berlibur yang sempurna untuk Anda, keluarga, serta anak-anak. (FIY)

 


Book Our Villa with Romantic Candle Light Dinner

Book now and enjoy your stay

LOCATION

  • Jl. Raya Air Sanih, Bukti, Kubutambahan, Buleleng Regency, Bali 81172

PHONE

  • +62 811-940-890

CHECK YOUR MAPS